October 31, 2009

Contoh Organisasi yang Berorientasi non Insentif

Baitul Maal Daar El-Hikmah

Dalam rangka mengisi bulan suci ramadhan dengan berbagai kegiatan sekaligus menyambut hari Raya Idul Fitri 1430 H, pengurus Baitul Maal Daar El-Hikmah di jalan setiabudi no.34 kelurahan Rancamana – BANDUNG telah menyelenggarakan rangkaian kegiatan yang diperuntukkan bagi para anak yatim/yatim piatu dan dhuafa.
Berkat partisipasi serta bantuan Bapak/Ibu/saudara dan para Donatur untuk menyisihkan rizkinya dalam bentuk Zakat/Infak/shodaqoh terkumpul dana senilai Rp. 36.700.000 (tiga puluh enam juta tujuh ratus ribu rupiah) yang telah kami salurkan kepada para anak yatim/yatim piatu dan dhuafa dalam bentuk pemberian sembako dan santunan tunai.
Sebuah realita yang tidak dapat dipungkiri bersama terpampang dihadapan kita,bahwa kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat di lingkungan/wilayah kita memiliki ketimpangan di antara sebagian masyarakat dengan sebagian lainnya. Beberapa kelompok masyarakat memiliki kekayaan yang luar biasa banyak,sedangkan beberapa kelompok lainnya mengalami kesulitan ekonomi yang serius,bahkan dalam memenuhi kebutuhan pokok kesehariannya.
Alhamdulillah,atas izin allah swt, Baitul Maal Daar El-Hikmah hadir di tengah –tengah ummat sebagai wadah penghimpun dan pendistribusian Zakat, Infak dan shodaqoh, sekaligus solusi untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat demi kemaslahatan ummat. Khusus untuk setiap bulan Ramadhan program tersebut dilaksanakan dengan skala yang lebih besar dan dengan materi pembinaan yang lebih variatif.
Beberapa program Baitul Maal Daar El-Hikmah telah difungsikan dan dijalankan. Salah satu diantaranya adalah menyalurkan zakat/infaq/shodaqoh dari jama’ah (Muzakki) melalui pemberian sembako dan santunan tunai kepada para anak yatim/yatim piatu yang berjumlah 62 Orang (data juli 2009) dan dhuafa sebanyak 57 (data juli 2009) orang yang berdomosili diwilayah lingkungan Baitul Maal Daar El-Hikmah dan dilaksanakan secara berkala pada saat pelaksanaan pengajian bulanan,ta’lim dan Dzikir Daar El-Hikmah.

Proyeksi Kebutuhan Kegiatan
URAIAN SATUAN JUMLAH UNIT HARGA SATUAN TOTAL HARGA
1. SANTUNAN SEMBAKO
Minyak Goreng Kg 119 Rp. 10.000 Rp. 1.190.000
Gula Pasir Kg 119 Rp. 9.000 Rp. 1.071.000
Kacang Tanah Kg 119 Rp.18.000 Rp. 2.142.000
Beras Liter 380 Rp. 5.000 Rp. 1.904.000
Kecap Refil 119 Rp. 12.000 Rp. 1.428.000
Sirop Botol 119 Rp. 12.000 Rp. 1.428.000
Astor Kaleng 119 Rp. 15.000 Rp. 1.758.000
Susu Kaleng 119 Rp. 8.000 Rp. 952.000
Rp. 11.900.000

2. SANTUNAN TUNAI Jiwa 119 Rp. 200.000 Rp. 23.800.000
3. PENCERAMAH Kali 1 Rp. 300.000 Rp. 300.000
4. Lain-Lain Rp. 700.000
TOTAL Rp. 36.700.000

ANGGARAN KEGIATAN
Seluruh rangkaian kegiatan Ramadhan 1430 H. untuk para yatim/yatim piatu dan dhuafa membutuhkan dana, sebagai berikut :
1. Berbuka puasa bersama Infaq
2. Transportasi Penceramah Rp. 300.000
3. Santunan Lebaran
a. Yatim/Yatim Piatu Rp. 300.000 x 62 Rp. 18.600.000
b. Dhuafa Rp. 300.000 x 57 Rp. 17.100.000
Total Anggaran Kegiatan Rp. 36.000.000

4. Lain-lain Rp. 700.000
Total Keseluruhan Rp. 36.700.000

Susunan Panitia Kegiatan
Penanggung Jawab : Ketua Baitul Maal Daar El-Hikmah
Ust. Jafar Abdillah
Ketua : Yayan Purnomo
Sekretaris : Ariansyah
Bendahara : Bagus Herdiansyah,SE
Penghimpun dana : 1. Arie setiawan
2. Suhadie
3. Wahyu Ardiansyah
Sie kegiatan : Baitul Maal Daar El-Hikmah
BENTUK KEGIATAN DAN WAKTU PELAKSANAAN
Mengingat ramadhan merupakan moment khusus/special bagi kaum muslimin,maka kami mengagendakan beberapa kegiatan bagi para anak yatim/yatim piatu dan dhuafa, diantaranya :
1. Pembinaan dan berbuka puasa bersama 5 September 2009
2. Pelaksanaan Pesantren Kilat(Sanlat) 7 & 8 September 2009
3. Pemberian santunan menjelang Idul Fitri 1430 H, 19 September 2009
(berupa sembako dan uang tunai )

No comments: